Pernyaatan ini dilontarkan Galliani menyikapi ditolaknya banding skorsing tiga partai Ibrahimovic.
Banding Ibra terhadap larangan bermain dalam tiga pertandingan usai dirinya dikartu merah saat melawan Fiorentina karena menghina hakim garis ditolak oleh Komite Banding Federal (CAF).
Galliani beranggapan penyerang jangkung itu sepertinya memang telah menjadi sasaran tembak pihak-pihak tertentu, tapi wapres Milan itu juga tak menyanggah bahwa Ibra memang telah melakukan kesalahan.
“Tak ada gunanya mengatakan apa yang saya pikirkan. Itu tak akan mengubah apa pun, tapi kami akan memperhatikan dengan saksama keputusan ini,” ujar Galliani kepada pers.
“Dalam kasus-kasus tertentu, saya tetap menganggap perilaku dari beberapa pemain tertentu lebih pantas dikartu merah daripada apa yang dilakukan Ibrahimovic, tapi mereka diperlakukan berbeda.”
“Saya pikir Ibrahimovic memang melakukan kesalahan, tapi dia tampaknya menjadi semacam target [oleh pihak tertentu],” pungkasnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar